Kamis, 29 Januari 2015

Web Proxy

Pengertian Proxy
Apa itu proxy? Pengertian dari proxy yaitu sebuah komputer server yang bertindak sebagai komputer lainnya untuk menerima atau melakukan request terhadap konten dari sebuah jaringan internet atau intranet. Proxy server bertindak sebagai gateway untuk setiap komputer client. Web server yang menerima permintaan dari web proxy akan menerjemahkannya, dan seolah - seolah permintaan tersebut langsung dari komputer client.

Manfaat Proxy Server
Secara umum manfaat proxy server ada dua macam, yaitu sebagai berikut:
1. Meningkatkan kinerja jaringan
Dengan kemampuan server proxy untuk menyimpan data permintaan dari aplikasi client, permintaan yang sama dengan permintaan sebelumnya hanya akan diambilkan dari simpanan server proxy. Jika seorang pengguna internet sudah pernah membuka situs yang sama, tidak perlu dihubungkan langsung pada situs sumbernya, tetapi cukup diambilkan dari simpanan server proxy. Dengan cara demikian, koneksi langsung pada server sumbernya dapat dikurangi. Dengan demikian, penggunaan bandwidth internet untuk koneksi langsung menjadi berkurang.
2. Filter  permintaan
Server proxy juga dapat digunakan sebagai filter terhadap permintaan data dari suatu situs. Dalam hal ini, server proxy menjadi filter terhadap situs yang boleh atau tidak bileh dikunjungi. Selain itu, server proxy juga dapat sebagai filter terhadap aplikasi client yang dapat menggunakan akses terhadap internet. Dalam hal ini server proxy berlaku sebagai filter terhadap gangguan internet.

Fungsi Proxy Server
Tiga fungsi proxy server adalah:
1. Connection sharing
Bertindak sebagai gateway yang menjadi batas antara jaringan lokal dan jaringan luar. Gateway juga bertindak sebagai titik dimana sejumlah koneksi dari pengguna lokal terhubung kepadanya dan koneksi jaringan luar juga terhubung kepadanya. Dengan demikian koneksi dari jaringan lokal ke internet akan menggunakan sambungan yang dimiliki oleh gateway secara bersama - sama(conection sharing).
2. Filtering
Bekerja pada layer aplikasi sehingga berfungsi sebagai Firewall paket filtering yang digunakan untuk melindungi jaringan lokal terhadap gangguan atau serangan dari jaringan luar. Dapat dikonfigurasi untuk menolak situs web tertenu pada waktu - waktu tertentu.
3. Caching
Proxy server memiliki mekanisme penyimpanan obyek - obyek yang sudah diminta dari server - server diinternet. Mekanisme caching akan menyimpan  obyek - obyek yang merupakan permintaan dari para pengguna yang di dapat dari internet.

Topology Web Proxy


Konfigurasi Web Proxy
Sebelum melakukan konfigurasi, pastikan PC anda telah memiliki software winbox. Buka software winbox dan pilih mac address pc anda, lalu masuk kedalam konfigurasi.

Hubungkan Port 1 ke router atau MikroTik dan port 3 ke PC anda. 




Lalu dapatkan IP DHCP pada either atau port 1. Untuk lebih jelasnya anda dapat melihatnya disini. Berikut IP DHCP yang telah didapat


Kemudian membuat IP static klik kanan pada jaringan anda dan klik open network sharing center

  
Klik kanan pada local area connection

Klik properties.

 
Klik Internet Protocol Version 4( TCP/IPv4).


Setelah melakukan pengaturan IP Static maka anda wajib mengatur NAT terlebih dahulu. Untuk lebih jelasnya anda dapat melihatnya disini

Selanjutnya klik IP > Firewall > NAT Rule. Isi kolom seusai gambar dibawah ini dan untuk input interface isikan either yang terhubung ke PC.



Lalu klik Action dan pilih sesuai gambar dibawah. Isikan tujuan port secara default yaitu 3232.


Maka hasilnya sebagai berikut


Selanjutnya mengatur website yang akan diblokir. Klik IP > Web Proxy. Atur seperti gambar dibawah ini. Untuk port isikan sesuai port yang telah diisi pada NAT Rule. Klik Access.


  
Selanjutnya menambahkan alamat website yang akan diblokir. Klik +.


Pada kali ini saya akan memblokir 2 buah situs yaitu ganool dan detik. Untuk itu pilih action deny untuk menolak askes dari kedua alamat website tersebut. Klik OK.
 

Berikut hasilnya:


Konfigurasi telah selesai, anda bisa mencobanya pada browser. Berikut Hasilnya:

Agar user bisa mengakses kembali kedua alamat website tersebut, anda bisa mengaturnya kembali pada web proxy dan mengganti action nya menjadi allow. 

Semoga bermanfaat, sekian dan terima kasih :)

Rabu, 21 Januari 2015

Konfigurasi Hotspot Menggunakan MikroTik

Pengenalan


Hotspot
Hotspot adalah sebuah wilayah terbatas yang dilayani oleh satu atau sekumpulan Access Point Wi-Fi standar 802.11 a/b/g/n. Pengguna bisa bebas masuk dan terhubung ke Access Point tersebut dengan menggunakan berbagai perangkat yang dilengkapi dengan perangkat Wi-Fi sebagai penangkap sinyal, seperti notebook, laptop ataupun smartphone.

Fungsi hotspot dalam jaringan wireless adalah sebagai pusat pemancar/penerima jaringan LAN ( local area network) yang kemudian hotspot tersebut biasanya terhubung ke internet. Sehingga perangkat seperti laptop, notebook dan smartphone yang berada pada area jangkauan hotspot dan kemudian terhubung dengan jaringan hotspot itu maka biasanya akan bisa terhubung ke internet.

Ada beberapa jenis area bersinyal yang biasa digunakan, yaitu :
  1. Area bersinyal gratis sebagai tambahan pelanggan umum biasanya di operasikan di hotel, di ruang konferensi dan cafe. Kadang area bersinyal jenis ini merupakan instalasi semi permanen, di acara pameran komputer atau konferensi / seminar komputer.
  2. Area bersinyal yang dibayar langsung ke pemilik gedung, biasanya di ruang hotel, restoran atau cafe. Tidak semua hotel mampu memberikan servis Wi-Fi gratis. Mereka mengambil kebijakan untuk memberikan servis berbayar kepada pengguna area bersinyal untuk menalangi biaya leased line atau tak terbatas(unlimited) ADSL ke internet.
  3. Area bersinyal berbayar ke operator area bersinyal Wi-Fi, misalnya Boingo, iPASS. Operator area bersinyal Wi-Fi ini merupakan jaringan internasional yang globa dengan banyak sekali pengguna yang berpindah tempat(mobile) secara internasional. Jenis area bersinyal ini biasanya akan lebih menarik bagi mereka yang memiliki banyak pengguna yang datang dari mancanenegara.
Topology hotspot


Konfigurasi Hotspot
Berikut langkah - langkah konfigurasi hotspot pada mikrotik :

Hubungkan port 2 pada pc dan port 3 pada router. Saat melakukan konfigurasi winbox pastikan pc anda telah terinstall sempurna dengan software winbox.

Lalu buka winbox, pilih MAC address yang digunakan lalu klik connect. Setelah masuk pada winbox maka Klik interface dan akan muncul kolom interface list. Disini kita akan melihat apakah port wlan telah aktif. Port ini berguna untuk port hotspot. Untuk mengaktifkannya anda bisa mengklik tanda ceklis. 




Selanjutnya memberikan IP address pada wlan 1. Klik IP > klik addresses. Jika telah masuk pada address list maka klik + untuk menambahkan IP. Berikut hasilnya


Setelah itu dengan menambahkan IP DHCP. Untuk menambahkan IP DHCP ini, klik IP > klik DHCP client. Jika sudah masuk pada DHCP client maka klik +. dan pilih interfacenya yaitu either 3. Jika status sudah dalam kondisi bound maka anda telah mendapatkan IP nya. 


Selanjutnya mengkonfigurasi hotspot. Klik IP > klik Hotspot. Jika sudah masuk pada hotspot maka klik hotspot setup. Lalu pilih interface wlan1. Klik Next.


Masukkan IP network yang telah dibuat sebelumnya. Klik Next.


Klik Next.


Masukkan beberapa IP berikut : 

  • IP Network
  • IP wlan1
  • IP public

Klik Next.


Ganti nama hotspot. Berikut hasilnya 


Selanjutnya melakukan settingan hotspot server profile.Klik server profile > klik +. Masukkan IP wlan1 pada hotspot address. klik OK


Berikut hasilnya 


Lalu membut klasifikasi kecepatan pengguna. Caranya klik user profile > klik +. Isi beberapa kolom berikut :
  • Name : nama klasifikasi kelas pengguna
  • Address pool : pilih nama pool sesuai pada pada server.

  • Shared users : jumlah users yang dapat terhubung pada koneksi jenis ini.
  • Rate limit(rx/xx) : batas kecepatan yang dapat diakses oleh pengguna.
Klik OK.

Pada klasifikasi kelas pengguna ini saya membaginya menjadi 3, yaitu
  • Pengguna 128 yaitu dengan batas kecepetan 128 Kbps dengan maksimal jumlah user 100
  • Pengguna 512 yaitu dengan batas kecepetan 512 Kbps dengan maksimal jumlah user 100
  • Pengguna 1000 yaitu dengan batas kecepetan 1 Mbps dengan maksimal jumlah user 100

Jika pengaturan klasifikasi pengguna telah selesai, maka anda dapat menambahkan user. Caranya dengan klik users > klik +. Isi beberapa kolom berikut
  • Server : Pilih hotspot yang telah dibuat
  • Name : autentifikasi nama saat log in ke hotspot.
  • Password : autentifikasi password saat log in ke hotspot
  • Profile : Pilih tingkat kecepatan yang diberikan.
Klik OK.

Sebagai contoh saya menambahkan 3 pengguna, dimana :
  • user1 : 128 Kbps
  • user2 : 512 Kbps
  • user3 : 1Mbps

Selanjutnya, klik wireless > klik wlan1 > pilih tab wireless. Atur masing - masing kolom seperti gambar dibawah ini. Untuk SSID, isikan nama hotspot yang akan dapat di search oleh user nanti.


Langkah terakhir, klik Quick Set. Atur seperti gambar dibawah ini.


Konfigurasi hotspot telah berhasil. Untuk melihat user yang telah terhubung ke jaringan wireless kita, maka dapat dilihat pada hotspot. klik Hosts.


Semoga bermanfaat, sekian dan terima kasih :)



Konfigurasi FTP server menggunakan XAMPP

Pengenalan

FTP Server
File Transfer Protokol ( FTP) merupakan metode populer untuk mentransfer file diantara komputer - komputer. Komunikasi FTP mengikuti model client server dimana client memulai komunikasi dengan mengirim perintah, dan server meresponnya dengan pesan dan kode status, termasuk melakukan pengirim atau penerimaan file. FTP bekerja dengan TCP dan umumnya digunakan di internet meskipun dapat juga diimplementasikan dalam lingkungan LAN.



Protokol FTP mengizinkan transaksi file dua arah, dimana file - file dapat dikirim ke sebuah server. Transaksi - transaksi ini meliputi file system lokal ( dalam sisi client) dan file system remote (dalam sisi server). Saat sebuah file ditransfer diantara mesin lokal dan mesin remote, nama file tersebut tida berubah, kecuali jika user bersangkutan mengubahnya ke nama baru. Protokol FTP umumnya menetapkan daftar tipe file yang ditransfer.

Komunikasi FTP merupakan pilihan untuk berikirim ragam file, dan mensuppor hampir semua tipe file yang dikenal saat ini, termasuk diantaranya :
  • File text
  • File grafik(gambar)
  • File sound(audio)
  • paket software
  • dll
FileZilla
FileZilla adalah program aplikasi jaringan yang berguna untuk transfer file via protokol FTP di jaringan komputer atau internet. Perangkat lunak komputer ini memiliki kelebihan pada kecepatan dan kemudahannya dalam melakukan transfer file. Jendela aplikasi terbagi menjadi dua, satu untuk menampilkan file dan folder di komputer lokal, dan satu lagi untuk menampilkan file dan folder di komputer server. Anda cukup melakukan drag dan drop untuk mentransfer file dari komputer ke server jaringan/internet, atau sebaliknya. Melalui fitur site manager, anda bisa menyimpan akun dan alamat beragam server FTP, dan menggunakannya secara cepat dan mudah. FileZilla juga memungkinkan anda melakukan koneksi ulang ke server yang terakhir anda akses sebelumnya, cukup dengan menekan satu tombol.

Konfigurasi FTP server

Berikut langkah - langkah membuat FTP server dengan menggunakan XAMPP :
Pada saat ingin membuat FTP server, pastikan XAMPP telah terinstall sempurna pada PC / laptop anda.

Buka file XAMPP dan centang service pada fileZilla.




Klik admin.


Jika muncul tampilan seperti dibawah ini, masukkan server address dan administrator password beserta portnya. Namun jika ini pertama kali anda membuat FTP server pada XAMPP maka langsung klik Ok saja, karena secara otomatis akan ditentukan default dari server address beserta potnya.

Maka akan muncul tampilan seperti berikut 



Setelah itu klik edit > users untuk masuk ke bagian penambahan user dan file yang akan dishare. Berikut tampilannya


Selanjutnya tambahkan user pada kolom users. Klik add untuk menambahkan user baru dan masukkan nama user. Klik OK.


Untuk membuat akun anda tidak bisa di akses oleh semua orang, maka buat password pada account setting, centang password lalu masukkan passwordnya. Username dan password yang telah anda buat untuk masuk kedalam server pada browser.


Setelah itu mengatur file yang akan di share. Klik shared folders pada kolom page.


Klik add untuk menambahkan file yang akan di share.


Lalu pilih directory file yang akan dishare dan klik OK.


Setelah user dan file yang akan dimasukkan telah dibuat maka klik OK.


Jika semua konfigurasi telah dibuat maka anda bisa mencobanya pada halaman browser. Untuk mencobanya masukkan dengan format " ftp://IP PC anda " seperti contoh ftp://172.16.30.18


Masukkan nama user beserta password yang telah di setting sebelumnya. Klik login.


Berikut tampilan file - file yang saya share didalam folder_share.


note : anda bisa mengakses FTP server jika terhubung pada jaringan LAN yang sama.

Semoga bermanfaat, sekian dan terima kasih :)